Sunday, February 17, 2013

Buah Rambutan

Manfaat Buah Rambutan Untuk Kesehatan


Manfaat Buah Rambutan
1. Untuk Diet
Setiap 100 gram rambutan mengandung 84 kalori. Jika Anda mengikuti program diet 2.000 kalori, rambutan telah menyumbangkan 4,2 persen kalori harian yang Anda butuhkan. Jumlah kalor yang dibutuhkan oleh tubuh bervariasi karena tergantung pada berat badan, gaya hidup, jenis kelamin, dan usia.

2. Untuk  Makronutrien
Rambutan dikenal sebagai buah yang sangat rendah lemak. Sebagian besar kalori yang dimiliki oleh rambutan berasal dari karbohidrat. Institute of Medicine merekomendasikan 130 gram rambutan untuk konsumsi harian Anda.

3. Untuk Vitamin
Setiap 100 gram rambutan mengandung sekitar 40 persen dari asupan harian vitamin C yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, daging rambutan juga mengandung sekitar 1 persen niacin atau biasa dikenal sebagai vitamin B3.

4. Untuk Mineral
Rambutan sangat kaya akan zat besi, yang dibutuhkan untuk mengontrol kadar oksigen dalam tubuh. Zat besi membantu mencegah kelelahan dan pusing yang disebabkan oleh anemia. Selain itu, daging rambutan juga memenuhi 4,3 persen kebutuhan fosfor harian tubuh. Fosfor membantu menyaring limbah di ginjal, serta diperlukan untuk pertumbuhan, pemeliharaan, dan perbaikan semua jaringan dan sel.

5. Untuk Obat herbal
Selain manfaat gizi, rambutan juga memiliki kegunaan herbal, seperti membunuh parasit usus dan mengurangi gejala diare. Bahkan, sebagian orang juga menggunakannya sebagai obat demam.
Nah itulah beberapa manfaat penting yang bisa kita ambil dari buah rambutan yang meiliki rasa yang enak dan manis semoga bermanfaat.

6. Meredakan demam
Manfaat buah rambutan dalam meredakan demam dikarenakan kandungan senyawa saponin pada daging buah rambutan. Ketika anda demam, jangan terburu-buru untuk minum obat penurun panas, karena dengan makan buah rambutan dipercaya cukup efektif dalam meredakan demam.

7. Disentri
Manfaat buah rambutan ini dapat anda peroleh dari kulit. Wah ternyata setelah makan buah yang menyegarkan ini, sampah dari buah ini pun dapat anda manfaatkan. Caranya pun cukup mudahyaitu dengan mencuci sampai bersih kulit buah rambutan kemudian potong-potong. Rebus dengan air hingga mendidih, kemudian seduh air rebusan minimal 2 kali sehari.

8. Sariawan
Berbeda dengan dua manfaat buah rambutan yang sudah disebutkan di atas, untuk sariawan ini anda dapat menggunakan dari kulit kayu pohon rambutan. Caranya yaitu dengan rebus potongan kulit kayu dengan air, kemudian gunakan untuk berkumur selagi hangat. Gunakan secara rutin minimal 2 kali sehari.

9. Diabetes melitus
Manfaat buah rambutan yang terakhir ini dapat anda peroleh dari bijinya. Dengan cara menyangrai beberapa biji buah rambutan kemudian haluskan hingga menjadi serbuk dan seduh dengan air panas.
 

Kandungan Buah Rambutan
Menurut beberapa peneliti, kandungan dari buah rambutan ini hampir sama dengan kandungan dari buah apel dan jeruk. Di dalam buah rambutan terdapat kandungan berbagai senyawa seperti vitamin C, fosfor, zat besi, protein dan karbohidrat yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Dalam setiap 100gram buah rambutan atau setara dengan 3 buah rambutan, terdapat kandungan vitamin 58gram, 18gram karbohidrat, dan 70gram kalori. Tidak hanya pada daging buahnya saja, biji dari buah rambutan tersebut ternyata juga memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita.

Khasiat Buah Rambutan
Seperti yang sudah dijelaskan, biji dari buah rambutan memiliki khasiat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita.Selain itu, kulit dari buah rambutan ternyata juga dapat mengobati sariawan. Jika anda sedang sariawan, anda bisa merebus kulit rambutan, dan kemudian airnya gunakanlah untuk berkumur. Biji dari buah rambutan dapat digunakan untuk mengobati kencing manis, yaitu dengan cara mensangrai biji dari buah rambutan sampai kandungan air di dalam biji tersebut benar – benar kering.Kemudian setelah itu tumbuk biji tersebut sampai halus dan kemudian seduh dengan menggunakan air hangat dan minum dua kali sehari. Anda bisa mendapatkan beberapa manfaat buah rambutan dengan harga yang murah dan berkhasiat. Untuk itu konsumsinya setiap hari sangat dianjurkan, namun tetap sesuai dengan standar porsi makan atau tidak berlebihan.

No comments:

Post a Comment